Roti tawar merupakan makanan yang sangat praktis untuk disiapkan ketika sarapan. Tinggal ambil dua lembar roti tawar, oleskan selai atau margarin dan tambahkan meses. Kamu sudah bisa sarapan dengan roti tawar yang enak.
Tapi tahu nggak? Ternyata, roti tawar bisa dibuat menjadi makanan yang memiliki tampilan lain. Contohnya puding roti tawar. Puding yang ditambahkan roti tawar di dalamnya sehingga memiliki tambahan karbohidrat.
Nah, untuk membuatnya nggak sulit kok, bahkan bisa dibilang mudah. Berikut ini ada beberapa resep yang bisa kamu cobain dirumah.
1. PUDING ROTI TAWAR KUKUS
Resep Puding Roti Tawar Kukus Praktis Ala Dapur Mama Gaul |
BAHAN PUDING ROTI TAWAR KUKUS
- 5 lembar roti tawar yang sudah dihilangkan pinggirannya dan dipotong
- 300 ml susu cair putih
- 50 gram gula pasir
- 3 butir telur ayam
- 30 gram margarin
- 1/4 sdt vanili bubuk
CARA MEMBUAT PUDING ROTI TAWAR KUKUS
- Rebus susu cair, gula dan vanili bubuk dalam satu wadah. Aduk terus sampai gulanya larut.
- Masukkan potongan roti tawar ke dalam rebusan susu. Aduk kembali sampai roti benar-benar hancur dan lembut.
- Siapkan telur dan margarin, kocok menjadi satu dengan menggunakan mixer. Campurkan kocokan telur ke dalam rebusan susu dan aduk kembali.
- Siapkan loyang, tuang adonan ke dalam loyang dan kukus selama 30 menit.
- Keluarkan dari kukusan, diamkan sampai uapnya hulang, kemudian masukkan ke dalam lemari es.
- Puding roti tawar kukus siap disajikan.
2. PUDING ROTI TAWAR KEJU
Resep Puding Roti Tawar Keju Praktis Ala Dapur Mama Gaul |
BAHAN PUDING TAWAR KEJU
- 5 lembar roti tawar yang sudah dipotong-potong
- 700 ml susu cair
- 2 butir telur ayam yang sudah dikocok lepas
- 1/4 sdt vanili bubuk
- 125 gram gula pasir
- 100 gram mentega yang sudah dicairkan
- 100 gram kismis
- 100 gram keju parut
CARA MEMBUAT PUDING ROTI TAWAR KEJU
- Campur susu cair, roti tawar, telur, gula pasir dan vanili bubuk menjadi satu. Kocok dengan menggunakan mixer sampai semua bahan tercampur rata.
- Tambahkan mentega cair, kismis dan setengah bagian keju parut. Aduk kembali sampai semua bahan tercampur rata.
- Tuang adonan ke dalam wadah yang sudah diolesi mentega. Taburi keju parut di atasnya, jangan lupa kismisnya juga.
- Kukus selama 30 menit atau sampai puding matang.
- Puding roti tawar keju siap disajikan.
--- SELAMAT MENCOBA YA MAMA GAUL ---
Sumber = http://masfikr.com
Komentar
Posting Komentar